Semakin Mudah Melakukan Briefing Pekerjaan Berkat Laptop Bisnis HP Dragonfly G4

laptop bisnis HP
Laptop bisnis yang mudah dibawa ke mana-mana. - HP.com


Pekerjaan saya sebagai kepala cabang salah satu bimbingan belajar membuat saya harus sering melakukan rapat dengan para pengajar, baik offline maupun online. Seringkali, saya harus melakukan rapat secara online karena harus segera mengecek berbagai persiapan kelas di salah satu cabang bimbel. Salah satu keberhasilan rapat online adalah adanya dapat melakukan panggilan video dengan suara lancar. Makanya, Laptop Bisnis HP menjadi pilihan saya. 

Untung saja, saya telah menemukan Laptop Bisnis HP terbaru. Rekan saya yang menyarankan untuk menggunakan laptop bisnis ini agar bisa saya gunakan untuk pekerjaan sehari-hari. Ia menyarankan saya untuk menggunakan laptop bisnis tersebut. Tipe laptop bisnis HP yang disarankan oleh teman saya adalah HP Dragonfly G4.

Saya butuh melihat para pengajar dan mendengar suara mereka dengan jelas. Saya membutuhkan Laptop Bisnis HP yang mudah saya bawa ke mana-mana. Alasannya, saya kerap melakukan rapat online di dalam mobil atau bahkan di dalam angkutan umum. Dalam kemacetan yang saya hadapi setiap harinya, saya perlu untuk mengecek secara berkala apa yang terjadi dengan operasional bimbel yang saya kelola.

Tentu, laptop dengan spesifikasi yang tahan di berbagai kondisi adalah kunci. Saya tidak mau ketika asyik melakukan rapat online, tiba-tiba ada masalah tampilan layar. Saya juga tidak mau jika laptop bisnis yang saya bawa malah memberatkan pekerjaan saya dengan bobot yang besar.

Laptop Bisnis HP untuk Memudahkan Pekerjaan

Dalam kaitanya dengan pekerjaan, saya juga membutuhkan Laptop Bisnis HP yang memiliki kapasitas memori besar. Pekerjaan saya yang sering membuat video pembelajaran untuk ditampilkan oleh para tutor mengharuskan saya memiliki laptop bisnis dengan memori penyimpanan yang besar. Menggunakan memori penyimpanan eksternal sungguh tidak efektif. Saya harus menyiapkan ruang ekstra di tas saya. Belum lagi kalau sedang terburu-buru, maka kemungkinan untuk tertinggal cukup besar.

HP Dragonfly G4 dengan Berbagai Keunggulan

Laptop HP Dragonfly G4 ini seakan menjawab kebutuhan saya soal laptop bisnis yang bisa saya bawa ke mana-mana untuk kegiatan rapat online bimbel saya. Mudah untuk dibawa ke mana-mana menjadi syarat pertama agar saya tidak keberatan membawanya. 

Ringan dan bisa dibawa naik kendaraan umum

Spesifikasi pertama yang saya suka tentu laptop bisnis HP ini ringan. Dengan berat tak lebih dari 1 kg (2,2 lb), saya tidak akan keberatan ketika membawa laptop ini. Ketebalan laptop bisnis ini juga tipis sekitar 1,6 cm (0,63 in) sehingga bisa dengan mudah saya masukkan tas dan tidak memakan tempat.

laptop bisnis HP
Ringan dan mudah dibawa. - HP.com

Ketika saya harus menggunakan transportasi umum di Surabaya, tentu saya akan mudah membawanya. Saya tidak akan kepayahan membawa HP Dragonfly G4 ini saat menunggu di halte, saat berdiri di dalam bus, atau bahkan saat naik dan turun dari bus. Kadang, saya memilih tidak membawa laptop saya saat naik kendaraan umum karena berat. Kini, dengan HP Dragonfly G4 saya masih bisa membawanya ke mana-mana dan pekerjaan saya tidak tertunda. Bahkan, saat saya pulang dan bolak-balik dari Malang ke Surabaya, laptop bisnis HP ini bisa saya bawa.

Keamanan data tak perlu diragukan

Berkutat di dunia bisnis pendidikan, tentu saya butuh keamanan data yang bisa diandalkan. HP Dragonfly G4 ini telah dilengkapi Windows 11 Pro dan bahkan bisa menggunakan Windows 11 Pro Business. Di dalam sistem operasi ini terdapat fitur bitlocker.

Keberadaan fitur ini dalam laptop bisnis sangat penting karena dapat mengenkripsi ruang penyimpanannya. Fitur ini amat saya butuhkan karena saya juga menyimpan data pribadi murid-murid bimbel. Data privasi tersebut harus saya jaga sedemikian rupa agar tidak jatuh ke tangan orang yang tidak bertanggung jawab. Fitur ini menjadi sangat vital agar tidak terjadi kebocoran data. Saya cukup serius menjaga data pribadi ini karena berkaitan dengan kepentingan bisnis dan keamanan pelanggan bimbel saya.

Performa dan Efisiensi tinggi

Dalam menunjuang pembuatan konten, HP Dragonfly G4 juga juga telah dilengkapi prosesor Intelcore generasi 13 atau yang terbaru. Generasi terbaru dari prosesor intelcore ini tidak hanya memiliki kemampuan perfroma tinggi, tetapi juga kemampuan efisiensi yang baik pula. Dibandingkan generasi sebelumnya, maka penggunaan daya generasi ini bisa hemat hingga separuhnya.

laptop bisnis HP
Performa tinggi dan efisien. - HP.com

Saya bisa lebih lama menggunakan laptop bisnis HP ini di jalan dan tidak harus sering mengisi daya baterai. Saya memang agak strict masalah baterai laptop ini karena sering kesulitan mengisi daya di perjalanan. Dengan daya hemat yang cukup besar, maka saya masih bisa menggunakan laptop bisnis ini dari pagi hingga sore hari. Barulah saat malam hari di tempat bimbel, laptop tersebut saya isi ulang dayanya.

Kapasitas memori besar

Kapasitas memori yang besar hingga 32 GB juga menjadi nilai plus tersendiri. Kapasitas besar saya butuhkan karena saya harus melakukan berbagai pekerjaan sekaligus dalam satu waktu. Saya harus mengunggah video Youtube, mengonversi video, dan melakukan rapat online secara bersamaan.

Kapasitas memori yang besar juga membuat saya tidak perlu risau ada gangguan teknis selama rapat online. Mulai dari laptop yang tiba-tiba lemot atau bahkan beberapa kali gangguan dalam tampilan yang tidak terduga. Gangguan teknis yang mengganggu memang akan sangat merugikan. Waktu saya bisa terbuang percuma hanya untuk membetulkan laptop. Nah, dengan  HP Dragonfly G4 maka segala gangguan teknis tersebut bisa saya hindari.

Opsi layar OLED yang memudahkan

Saya juga bisa mengoperasikan HP Dragonfly G4 karena terdapat opsi layar sentuh dan OLED. Saya masih bisa melihat tampilan layar meski dalam kondisi pencahayaan yang kurang. Biasanya, ketika di dalam mobil atau bus, saya kurang bisa melihat gambar layar dengan jelas. Dengan opsi layar sentuh OLED, maka kesulitan tersebut bisa saya hindari. Layar dengan rasio aspek 3:2 juga membuat mata saya bisa lega melihat tampilan gambar yang lebih cerah.

Laptop HP Dragonfly G4 penting untuk bisnis

Atas berbagai alasan tersebut, maka saya memilih HP Dragonfly G4 sebagai ujung tombak pekerjaan saya sehari-hari. Selain bisa melakukan rapat online dengan nyaman, keamanan data di dalamnya bisa terjamin. Saya bisa membawa ke mana-mana sehingga masih dapat mengerjakan berbagai tugas saat perjalanan. Makanya, Laptop Bisnis HP ini menjadi pilihan tepat bagi pelaku bisnis yang harus mengerjakan pekerjaan di luar ruangan dan sering melakukan rapat online.

Post a Comment

Next Post Previous Post